Translate

Minggu, 11 Maret 2018

Zoya Lip Essence, Bukan Pelembab Bibir Biasa


Saat menghadiri Workshop Blogger bersama Dini Fitria beberapa waktu lalu, tim Zoya Cosmetics selaku sponsor mengabarkan suatu berita gembira. Bulan Maret ini Zoya mengeluarkan suatu produk bibir yang beda dari biasanya, bahkan setauku menjadi produk lokal pertama yang memiliki range seperti ini. Produk ini di klaim bisa digunakan juga untuk yang berkulit sensitif. Nah mendengar kata ‘sensitif’ udah pasti membuatku penasaran. Wajar, kulitku ini memang super sensitif. Lalu apa sih produknya? Yuk simak reviewku yang beruntung bisa mencoba Zoya Lip Essence.



Klaim produk

Menutrisi dan melembabkan bibir dengan teknologi Barrier Oil dari Jojoba Oil, Sun Flower Seed, Camellia Seed Oil yang diperkaya dengan Calendula Oil dan antioksidan vitamin E.

Packaging : Tabung plastik transparan berukuran kecil dengan ujung tutupnya berwarna kuning muda yang segar. Tidak banyak hiasan pada botol selain hanya tulisan ‘Lip Essence’. Overall it looks simple, sleek and pop bright.


aplikatornya sangat lembut

Formula : cairan kental tidak berwarna dan tidak berbau. Saat diaplikasikan ke bibir seolah seperti mengoleskan madu. Membuat tampilan bibir lebih plump. Saat dipakai di bibir, cukup ringan dan tidak terasa memakai apa – apa kecuali saat kamu mengulum bibirmu maka akan terasa licin.

Ingredients : Bebas parfum dan bebas paraben.



Cara pakai : Ulaskan pada bibir kering, untuk hasil terbaik gunakan sebelum tidur tidak perlu dibilas. Dengan kata lain produk ini sejenis dengan Lip Sleeping Mask ya girls. Lip Essence ini juga bisa digunakan sebagai primer bibir sebelum memakai lipstick.

Sebagai Lip Sleeping Mask
Oleskan beberapa kali sapuan hingga agak tebal. Langsung tidur. Keesokan paginya lip essence ini masih tersisa sedikit di bibir. Tidak semua produk meresap ke dalam bibir. Mungkin ini yang dinamakan teknologi barrier oil ya. Begitu kena air, maka bibir terasa licin pertanda produknya luntur. Setelah itu bibirmu terlihat jauh lebih sehat dan terasa lembut.

Sebagai Lip Primer
Oleskan produk secara tipis saja. Diamkan beberapa saat. Sebaiknya sebelum makeup, kamu terlebih dahulu memakai lip essence. Karena produk ini tidak akan meresap sempurna, jadi biasanya aku tap dengan tissue agar essencenya berkurang. Ulaskan lipstick seperti biasa.


Hasil : Lip Essence sesuai dengan klaimnya, tak hanya melembabkan tapi juga menutrisi kulit bibir. Saat awal pemakaian bibirku keadaaanya lagi kering sampe ngeletek. Karena aku tidak tahan melihatnya, jadi aku tarik aja si kulit keringnya. Eh malah jadi berdarah dan luka sedikit. Malamnya aku langsung memakai Lip Essence. Keesokan harinya bibirku langsung terasa jauh lebih lembab. Pecah – pecahnya hilang, hanya tinggal lukanya saja. Setelah 2 hari lukanya sembuh.

Sebelum pemakaian. Ada luka di bibir

Setelah 2 hari luka sembuh
Di kulitku yang sensitif, produk ini tidak ada masalah sama sekali. Kalau produknya sudah bebas parfum dan paraben udah pasti aman sih buat kulit sensitif bahkan buat ibu hamil juga aman ya girls.

Buat kamu yang tidak suka memakai liquid matte lipstick karena pasti membuat bibirmu pecah – pecah, maka kamu mesti coba memakai Lip Essence ini sebagai primer. Aku memakai Colourpop Ultra Matte Lipstick yang super matte. Biasanya kalau memakai lipstick ini kita harus cepat mengulasnya karena formulanya cepat set ke kering. Tapi dengan memakai lip essence sebagai primer, begitu mengulas colourpop, formulanya glides smoothly on lips. Jadi enak banget ‘nyeret’ produknya di bibir. Tidak usah khawatir, lip essence ini tidak memperngaruhi formula asli dari lipstick yang dipakai. Warnanya tetap bold, cepat kering dan hasil akhir matte sempurna. Tapi ada yang berbeda, tidak ada lagi sensasi seperti tertarik saat colourpopnya mulai set ke matte. Lalu lipstick terasa lebih ringan dibanding sebelumnya. Melembabkan sempurna, tidak membuat bibirku kering saat memakai liquid matte. Bahkan setelah dihapus lipsticknya, bibir terasa lembut.


Bibir bagian bawah aku coba beri lip essence sebagai lip topper


Amazing ya girls. Lip Essence mungil ini kecil – kecil ternyata seperti cabe rawit hehehe. Lip Essence terbukti membuat bibir terasa lebih lembut dan lembab. Bye bye bibir kering pecah - pecah! Produk ini perlu kamu tambahkan ke dalam urutan night time skincare kamu deh girls. Aku masih belum tahu harga lip essence ini. Tapi aku yakin harganya pasti bersahabat di kantong.

Tidak ada komentar :

Posting Komentar

Back to Top