Translate

Rabu, 30 November 2016

Bioderma Sebium Purifying Cleansing Foaming Gel

Holllaaaa girls…

Bagi yang memiliki kulit berminyak dan rentan berjerawat, mari merapat. Beberapa waktu lalu Bioderma Indonesia mengirimkanku set Bioderma Sebium. Sebium adalah range bioderma yang khusus menargetkan perawatan untuk wajah oily acne prone. Produk pertama yang langsung aku coba adalah pembersih mukanya yang berwarna biru segar ini and im in crush with it ! 😍😍 
Walau produk ini dikirimkan oleh Bioderma namun reviewku ini jujur yaa girls sesuai dengan pengalamanku memakai produknya.




Klaim produk : (copy dari website resmi Bioderma) 

“Sébium Foaming Gel membersihkan dengan lembut dan merupakan satu-satunya gel pembersih yang menghambat timbulnya noda pada kulit berkat kandungan bahan kompleks Fluidactiv®-nya yang secara biologis meningkatkan kualitas sebum. Diperkaya dengan kandungan bahan yang membersihkan, sulfat zinc dan sulfat tembaga, Sébium Foaming Gel memurnikan kulit dan menahan laju sekresi sebaceous.”

Mengandung pengharum
Hipoalergenik
Tidak menimbulkan komedo
Tidak menyebabkan kulit kering
Bebas paraben
Bebas sabun
Bebas zat pewarna
Untuk Wajah dan Badan

Harga : Rp 165.000. Sayang sekali harganya mahal girl. But its totally worth it buat kamu yang punya kulit sensitive. Well di Maroko harganya lebih murah hingga 40 – 50 % lho karna sering diskon sih hehhe. Lumayan banget kan bedanya.

Packaging :
Transparant. Yess. Aku senang jadi kelihatan kalau produknya sudah mau habis bisa buru – buru restock. Isinya juga gak ngebohongin. Biasanya kemasan tube seperti ini, isi produknya cuma setengah dari packaging. Tapi ini full. Tube yang aku punya ini ukurannya 100 ml. Ada juga yang berukuran 200 ml dengan model pump.


Memiliki bau khas, seperti air hmmmm apa yaa aku seperti pernah cium bau ini, familiar dengan sesuatu namun aku tidak tahu. Pokoknya fresh gitu wanginya. Aaahh susah mendeskripsikannya. Baunya masih bersahabat kok di hidung.

Tekstur :
Hmmm… Bioderma mengklaim ini adalah gel foam. Tapi teksturnya sendiri bukan gel menurutku. Terlalu cair untuk dibilang sebagai gel. Menurutku ini sih beneran liquid. Lihat saat aku tuang di telapak tangan, gel nya cepet banget mau netes ke bawah padahal cuma miring dikit tangannya. Eh tapi lama kelamaan jadi agak padet gelnya. I don't know why. Maksudnya tidak secair saat aku pertama kali pakai dan difoto ini.


Foam yang dihasilkan juga tidak se-creamy atau setebal foam yang biasa aku gunakan. Beda dengan foam yang dihasilkan oleh facial wash foamku dari The Face Shop. Aku sudah mencoba dengan menuangkan gel nya banyak namun tetap saja foamnya memang sedikit. Apa karna produk ini bebas sabun ya?

Walau foamnya sedikit tapi tetap sangat lembut lho. Tetap enak massage kulit dengan foam lembut, bikin betah pegang – pegang kulit hehhee.

Ingredients :




Hasil :
Muka terlihat lebih cerah dan yang bikin aku takjub adalah kulit muka jadi halus banget. Pori – pori seakan hilang. Seperti ketutup rapat gitu lho. Aku sampai what? Hmmm really what? My face soooo smooth. Enak banget. Defenitely repurchase ini mah.

Facial wash ini mengklaim membersihkan kulit wajah hingga ke pori – pori terdalam. Aku merasa kulit wajahku bersih maksimal setelah memakainya. Tidak hanya itu, pembersih ini juga tidak membuat kulitku kering. Di musim autumn seperti ini kulit mukaku kan jadi lebih kering, kalau memakai sabun wajah biasa setelah cuci muka ini kulit langsung retak - retak kering ketarik gitu. Tapi pakai ini tidak bikin kering alhamdulillah.


Tidak ada komentar :

Posting Komentar

Back to Top