Translate

Senin, 04 November 2013

Maybelline Color Sensational Bold Matte - MAT2

Hey girls.....

Iseng2 main ke matahari dept.store lirik2 lipstick dan mata tertuju pada banner dimana sang model memakai lipstick dengan warna yang ngejereng... langsung merapatlaahh ke maybelline store.



Sebelumnya aku udah punya color sensational yang bener2 bikin aku jatuh cinta karena gak bikin bibir kering sama sekali. Ini adalah variant dari colorsensational yaitu seri matte. Sempet ragu untuk coba karna biasanya lipstick matte bakal bikin bibir kering.

Dari web :

COLOR SENSATIONAL BOLD MATTE

A matte you love that hydrates your lips

  • Dengan kandungan matte pigments untuk warna yang intens dan tahan lama. Honey nectar menutrisi agar bibir tetap lembap, sehat terawat. In 5 silky matte shades. So long-lasting, so ultra-hydrated, so sensational.
Hmmmm, mengandung honey nectar yang bikin bibir ga bakal kering, mari kita buktikan kebenarannya. Tapi sebenarnya warna ngejreng ini yang bikin hati ingin coba. Jadilah aku pilih warna orange ngejreeeng hehehe....


Harga nya lebih mahal dibanding dengan colorsensational yang biasa

Seri MAT2
Namanya kurang oke karna memakai kode
berbeda dengan colorsensational yang menggunakan kata-kata untuk kodenya
Packaging 
Packagingnya hampir sama dengan colorsensational yang biasa, hanya saja tutupnya dibuat dove memberi kesan lipstick matte. Warna tutup dan label dibawahnya dibuat sama dengan warna lipsticknya.

Bibir polos -- Jam 12.48

Hanya pakai sekali oles, warnanya sudah terlihat jelas
(Outdoor tanpa flash)

Jam 19.55 -- warna orangenya masih terlihat samar
(indoor tanpa flash)

jam 19.55 -- dengan flash
Wow, staying powernya oke banged setelah kurang lebih hampir 7 jam warna nya masih ada walau sedikit yaaa padahal cuma sekali oles lhoo. Matte nya ga bikin kering sama sekali. Ah jatuh cinta deh ma ni lipstick, my new babe...

Beberapa hari kemudian coba pakai lipstick ini lagi dengan  olesan yang lebih tebal yaitu 3x oles
warnanya sama dengan tutupnya - orange ngejreng


Jadi penasaran sama varian warna lainnya, hmmm mesti balik lagi ni ke matahari dept.store buat hunting warna lain, hihihi....

kena sinar matahari warna nya mencolok banget


(+) Kelebihan
+  Warnanya super
+  Ga bikin bibir kering sama sekali 
+  Warnanya tahan lama

(-) Kekurangan
-   Range warnanya sedikit


Semoga review nya bermanfaat yaaaa,
LadyTy
mmuuaaaahh....



2 komentar :

  1. Balasan
    1. Waduh sorry aq lupa tepatnya berapa tapi sekitar Rp 70.000 - Rp 100.000. Gak lebih dari Rp 100.000 kok

      Hapus

Back to Top